Telah dilaksanakan sidang senat terbuka (yudisium) ke-3 program Diploma IV dan Diploma III Politeknik Pelayaran Sumatera Barat (Poltekpel Sumbar) pada Senin, (15/05/2023). Sidang senat terbuka diikuti oleh 112 peserta yudisium yang terdiri dari 3 orang D-IV Transportasi Laut, 56 orang D-III Studi Nautika, dan 53 orang dari D-III Teknologi Nautika.
Pelaksanaan kegiatan dibuka oleh Direktur Poltekpel Sumbar, Capt. Wisnu Risianto, MM selaku Ketua Sidang Senat Terbuka.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan laporan pendidikan oleh Kepala Bagian Administrasi Akademik dan Ketarunaan, M.Pd., M.Mar.E. Dalam kegiatan juga dibacakan SK Direktur mengenai kelulusan Taruna/i Angkatan 4 Poltekpel Sumbar dari Program Studi D-IV Transportasi Laut, D-III Nautika, dan D-III Teknologi Nautika. Dengan demikian, 112 peserta yudisium dinyatakan lulus program Diploma IV dan Diploma III.
Pada kesempatan yang sama juga disampaikan sambutan dari Direktur Poltekpel Sumbar serta kesan dan pesan dari perwakilan peserta yudisium, Rio Aditya Khalid, Direktur berpesan agar para taruna/i yang telah lulus dapat mengembangkan dan mempraktekkan ilmu yang telah didapat dari kampus di dunia kerja nanti.
Direktur juga ikut menyampaikan lulusan selamat kepada para lulusan atas gelar akademik yang diperoleh. Diharapkan kedepannya lulusan dari Poltekpel Sumbar dapat terserap dengan cepat di dunia kerja.