Manajer PT.Topaz Maritime berikan kuliah umum untuk taruna-taruni Politeknik Pelayaran Sumatera Barat .
Politekpel Sumbar (14/03), taruna-taruni Politeknik Pelayaran Sumatera Barat mendapatkan kuliah umum dari Manajer PT.Topaz Maritime. Dengan mengangkat tema “Hazard on Oil Tanker Ship and Major Accident on Ship/Vessel”, kuliah umum dilangsungkan di Dining Hall. .
Kuliah umum disampaikan oleh dua orang pemateri dari PT. Topaz Maritime yaitu Sjachrul Sjahab Manajer PT. Topaz Maritime dan Syafruddin S.MIKI, M.Mar.E. .
Kegiatan dimulai dengan pemaparan profil perusahaan PT.Topaz Maritime yang kemudian dilanjutkan dengan sesi penyampaian materi dan tanya jawab. Taruna dan taruni Poltekpel Sumbar terlihat antusias dengan kuliah umum tersebut. Tak sedikit yang bertanya tentang perusahaan maupun materi yang disampaikan. .
Beberapa pertanyaan yang diajukan antara lain mengenai bagaimana cara mengatasi insiden yang terjadi di atas kapal, bagaimana cara mengurangi kerugian atas insiden yang terjadi, jumlah gaji, dan cara mendaftar untuk bekerja di perusahaan tersebut. . . “Jika kru sudah memenuhi Standards of Training Certification and Watchkeeping (STCW), maka tindakan yang harus dilakukan adalah tetap siaga terhadap insiden-insiden yang akan terjadi baik karena kelalaian maupun insiden yang tidak disengaja”, ujar Syafruddin menjawab pertanyaan dari para taruna dan taruni. . . “Jika sudah di atas kapal, tidak ada lagi pemisahan dek maupun mesin, namun semua kru yang terlibat harus ikut bekerjasama menyelesaikan masalah yang terjadi di atas kapal.” Imbuhnya. .
Usai menyampaikan materi, dilanjutkan dengan sesi penandatanganan MoU antara PT.Topaz Maritime dengan Poltekpel Sumbar. Dengan penandatanganan MoU tersebut maka ke depannya, taruna-taruni Poltekpel Sumbar berkesempatan untuk melaksanakan Praktek Laut (PRALA) dan Praktek Darat (PRADA) di perusahaan tersebut.